Jakarta, Rabu (03/07/24) – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma menerima kunjungan dari Politeknik LP3I Jakarta Kampus Pasar Minggu di Kampus C Unsurya, yang bertempat di ruang rapat lantai 2. Kunjungan ini bertujuan untuk menjajaki kerjasama antara Politeknik LP3I Jakarta Kampus Pasar Minggu dan Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma.
Kunjungan ini menjadi momentum penting dalam menjajaki potensi kerjasama yang saling menguntungkan, terutama dalam konteks perekrutan mahasiswa baru dari alumni Politeknik LP3I yang telah menyelesaikan program D3 vokasi untuk melanjutkan studi ke jenjang S1 di Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma. Program LP3I yang meliputi semester 1-6 dengan termasuk tugas akhir menjadi pertimbangan utama dalam proses transisi ini.
Dalam diskusi yang berlangsung, dipertimbangkan pula kemungkinan implementasi program hybrid untuk memfasilitasi mahasiswa yang ingin menyelesaikan studi dengan pendekatan yang lebih fleksibel, mengingat faktor biaya dan waktu tempuh yang menjadi pertimbangan utama dalam memilih perguruan tinggi.
Kunjungan ini tidak hanya menjadi ajang untuk menjalin hubungan yang lebih erat antara Politeknik LP31 Jakarta Kampus Pasar Minggu dengan Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma, tetapi juga memberikan peluang bagi mahasiswa LP3I untuk lebih memahami dan mempersiapkan diri terhadap tantangan akademik dan karir di masa depan.